Tanggal untuk turnamen M2 akhirnya terungkap dan ada bocoran tentang 2 tim yang akan mengikuti turnamen akbar dari Moonton ini.
Kejuaraan dunia Mobile Legends seri kedua bertajuk M2 akan menjadi sebuah turnamen yang ditunggu-tunggu oleh komunitas Mobile Legends seluruh dunia.
Setelah sempat turnamen M2 ini ditunda karena situasi pandemi virus corona (Covid-19) yang melanda dunia, tapi akhirnya Moonton telah resmi mengumumkan kapan M2 diselenggarakan.
Moonton melalui facebook Mobile Legends Esports, mengunggah video di tanggal 5 Desember 2020, yang mana informasi tentang tanggal dari M2 dan berikut informasinya:
- Babak penyisihan grup: 18 Januari – 20 Januari 2021
- Babak playoffs: 22 – 24 Januari 2021
BACA JUGA: Pesan Pelatih Geek Fam ID Untuk Alter Ego di MPLI
Moonton juga menegaskan bahwa M2 ini akan diselenggarakan secara offline di Singapura, tepatnya di Hotel Shang-ri La Singapura.
Tidak hanya itu saja, ada 2 tim yang sudah diumumkan akan ikut serta pada turnamen M2 pada Januari 2021 Singapura ini, yaitu EVOS SG dan juga Resurgence yang merupakan perwakilan dari Singapura.
Hadiah prizepool dari turnamen ini adalah 300 ribu USD atau setara dengan 4,5 miliar rupiah. Untuk total tim yang akan bertanding masih belum diketahui secara resmi, jadi tunggu info selanjutnya.
Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Discussion about this post