LGD.Gaming tampaknya benar-benar ingin membuat LGD.International (LGD.Int) kembali muncul kepermukaan kompetitif Dota 2 sebagai tim sekunder dari PSG.LGD.
Melalui laman Major Registration, terlihat bahwa LGD.Int akan berisikan 5 pemain yang berasal dari Asia Tenggara dengan potensi yang besar.
Berikut roster LGD.International yang baru:
- Christian ‘Skadi’ John Abasolo
- Wang ‘Gy’ Kok Guan
- Rick Lee ‘darly’ Ryc Kee
- Yuri ‘Yowe’ Dave Pacaña
- Pang ‘BrayaNt`’ Jian Zhe
Skadi, sebelumnya Skadilicious, adalah pemain yang telah menjadi bagian dari tim Asia Tenggara selama lebih dari setahun, setelah bermain untuk Neon Esports dan baru-baru ini bermain untuk Lowkey Esports.
Yowe baru berada di kancah Dota 2 sejak akhir 2019, setelah dirinya juga bermain untuk Lowkey Esports bersama orang-orang seperti Sam ‘Sam H‘ Hidalgo untuk periode singkat.
BACA JUGA: Bintang “Binx” Tanda Tangani Kontrak Tim Esports, Pindah Tim?
Untuk darly dan BrayaNt masih sedikit informasi yang bisa didapatkan dari kedua pemain tersebut, namun darly pernah bermain untuk GeekFam dan BrayaNt pernah bermain untuk CDEC Avenger.
Tim ini akan bersaing di wilayah Asia Tenggara untuk kualifikasi terbuka turnamen minor dan major ketiga Dota Pro Circuit (DPC) 2019-2020.
Tentunya dengan hadirnya LGD.Int akan membuat persaingan Dota 2 di wilayah Asia Tenggara semakin seru, terutama kini Cloud9 dan T1 juga sudah siap bertempur.
Discussion about this post