Riot Games Asia Tenggara telah memberikan kabar gembira perihal ekosistem esports LOL Wild Rift, yang mana mereka sudah menyiapkan sejumlah rencana untuk kompetisi Perguruan Tinggi tahun 2021 mendatang.
Secara bertahap, Wild Rift akan memulai beberapa event atau kompetisi kecil secara bergantian, mulai dari bulan Januari 2021 sampai dengan Maret 2021 untuk mencari talenta hebat di masing-masing regional.
Riot Games Asia Tenggara bekerjasama dengan beberapa pihak guna menggelar acara kompetitif tersebut. Dan juga, mereka bekerjasama dengan lembaga pendidikan serta universitas di setiap wilayah untuk ikut andil dalam penyelenggaraan turnamen bagi mahasiswa.
Berikut adalah mitra-mitra terpilih untuk menyelenggarakan kompetitif Wild Rift nantinya:
- Indonesia: ONE Up untuk kompetisi esports dan perguruan tinggi Indonesia
- Malaysia: ESL untuk kompetisi esports Malaysia dan The Gaming Company untuk perguruan tinggi Malaysia
- Filipina: Mineski Phillippines untuk kompetisi esports Filipina dan Mineski Philippines serta AcadArena sebagai dua penyelenggara terpisah untuk perguruan tinggi Filipina
- Singapura: PGL dan Eliphant untuk kompetisi esports beserta perguruan tinggi Singapura
- Taiwan: Cyber Games Arena untuk kompetisi esports Taiwan dan Taiwan Mobile serta TeSL untuk perguruan tinggi Taiwan
- Thailand: ESL untuk kompetisi esports beserta perguruan tinggi Thailand
- Vietnam: VNG untuk kompetisi esports beserta perguruan tinggi Vietnam
Untuk informasi selanjutnya, kita tunggu saja update terbaru dari pihak Riot Games.
Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Discussion about this post