Pandemi COVID-19 memang sudah sedikit mereda di beberapa negara bagian seperti Tiongkok dan Korea Selatan, tetapi untuk segelintir negara di Eropa serta Amerika Serikat, penyebaran virus masih sangat cepat dan tidak sedikit sektor ekonomi yang terpukul oleh hal ini, industri video game pun tidak jauh berbeda.
Setelah sebelumnya acara tahunan seperti E3 dibatalkan, kini ada perusahaan game yang harus memangkas rencana matang mereka untuk tahun 2020.
Riot Games adalah perusahaan tersebut, sebelumnya COVID-19 telah memporak-porandakan jadwal kompetitif mereka mulai dari turnamen regional hingga internasional seperti Mid-Season Invitational yang diganti menjadi Mid-Season Cup, namun itu hanya awalnya.
Perusahaan yang bermarkas di Los Angeles itu 3memiliki jadwal yang sangat padat untuk tahun 2020 dengan perilisan produk terbaru mereka, namun seiringan dengan pandemi ini, ada satu perilisan yang harus ditunda.
Berdasarkan pengumuman yang mereka unggah di situs Eropa League of Legends, Greg “Ghostcrawler” Street selaku salah satu petinggi Riot Games menyatakan bahwa seri animasi terbaru dari Riot Games bertajuk Arcane akan ditunda hingga tahun 2021 mendatang.
Dalam pengumuman itu, Ghostcrawler juga memberikan sedikit penjelasan kenapa perilisan Arcane mendapat penundaan sementara. Singkatnya, sangat sulit menciptakan sebuah “energi” saat para pegawai tidak dapat saling bertenmu di dunia nyata, selain itu ada juga masalah teknis yang menjadi penghambat produksi berskala besar seperti animasi Arcane ini.
Sedikit informasi tambahan mengenai animasi ini, Arcane adalah percobaan Riot Games untuk terjun lebih jauh lagi dalam ranah animasi dan sinematik dengan menceritakan perjalanan karakter League of Legends.
Arcane pertama kali diumumkan saat stream ulang tahun kesepuluh Riot Games pada kuartal akhir 2019 lalu bersamaan dengan pengumuman game lain seperti Project A yang kini menjadi VALORANT, Wild Rift, serta Legends of Runeterra.
Saat artikel ini ditulis, Riot Games masih belum bisa memberikan tanggal pasti kapan Arcane akan dirilis.
Discussion about this post