Belum lama ini tersiar kabar bahwa pemain profesional game Rocket League, Jamie “Karma” Bickford telah tersambar petir ketika sedang melangsungkan live stream di rumahnya. Syukur saja efek dari sambaran petir tersebut tidak begitu fatal.
Ini terjadi ketika Karma tengah melakukan live streaming untuk mengomentari salah satu match Rocket League. Pada saat ia asik berbicara, tiba-tiba terdengar suara dari suatu objek yang pecah, kemudian disusul dengan Karma berteriak karena kesakitan.
Untung saja Karma tidak mengalami luka yang serius dan ia pun langsung memberikan update kejadian tersebut kepada penggemarnya.
Dan ternyata, area tempat tinggalnya saat itu sedang dilanda badai petir dan salah salah satu rumah tetangganya tersambar petir. Listrik yang dihasilkan petir tersebut ternyata mengalir ke tempatnya dan masuk ke controller yang meninggalkan bekas luka bakar di tangannya.
Setelah dikompres dalam waktu semalaman, akhirnya tangannya tersebut mulai membaik dan hanya meninggalkan sedikit bekas luka bakar. Sedangkan untuk kontrolernya harus rusak di bagian dekat USB portnya yang terlihat meleleh.
Akibat peristiwa tersebut, akhirya Karma harus absen dalam kompetisi karena tangannya masih terasa sedikit aneh ketika memegang kontroler. Kalia bisa melihat klip dari peristiwa tersebut di halaman berikut.
Musibah yang menimpa Karma ini membuat kita sadar bahwa meskipun sedang di rumah, bukan berarti kita aman. Tetap waspada, ya!
Discussion about this post