• Home
  • About
  • Contact Us
Saturday, April 10, 2021
RevivaLTV
  • Home
  • BetaNew!
  • Featured
  • News
  • Games
    • Dota 2
    • League Of Legends
    • Mobile Legends
    • PUBG
    • VALORANT
  • Profile
  • Opini
  • WikiHot!
No Result
View All Result
RevivaLTV
  • Home
  • BetaNew!
  • Featured
  • News
  • Games
    • Dota 2
    • League Of Legends
    • Mobile Legends
    • PUBG
    • VALORANT
  • Profile
  • Opini
  • WikiHot!
No Result
View All Result
RevivaLTV
No Result
View All Result

MDL Season 2 Turut Bangun Ekosistem Esports Mobile Legends Indonesia dan Komunitas Gamers!

Yubian "Arnheim" Asfar by Yubian "Arnheim" Asfar
August 31, 2020
in Mobile Legends
Reading Time: 3min read
0
 
Share on FacebookShare on Twitter

Moonton sebagai game developer secara konsisten terus menggelar turnamen Mobile Legends: Bang Bang bergengsi. Tersebar di beberapa negara, Mobile Legends Professional League (MPL) terbukti menjadi turnamen esports terpopuler di April lalu, tepatnya di ajang MPL ID Season 5.

Guna membangun ekosistem esports Mobile Legends di Indonesia, Moonton menghadirkan konsep baru yang hanya ada di Indonesia, yaitu Mobile Legends Development League (MDL). Victim Esports menjadi tim yang sukses menjuarai gelaran MDL Season 1 dengan talenta-talenta mudanya.

Kehadiran MDL sendiri bertujuan untuk membangun regenerasi pemain dan menjaga ekosistem esports game Mobile Legends: Bang Bang tetap berlangsung. Banyak bintang-bintang yang mewarnai gelaran esports di MPL, namun pertandingan di MDL juga tidak kalah menarik.

Kontribusi Moonton juga tidak berhenti untuk keuntungan game Mobile Legends: Bang Bang semata, namun turut meningkatkan minat dan perkembangan ekosistem di industri esports Indonesia.

Saat ini, industri esports di Indonesia tidak dapat dipandang sebelah mata, khususnya game Mobile Legends dan turnamen MPL-MDL Indonesia.

Pertama, kehadiran event-event yang diselenggarakan oleh Moonton (MPL & MDL) membuat nama Indonesia kini semakin harum di gelaran esports level dunia, bahkan diakui sebagai turnamen esports terbaik di dunia.

MDL Season 2 sendiri menjadi konsep penting mengingat bintang dan atlet esports harus terus memiliki pemain baru. Namun, hal yang membedakan musim ini dibanding musim kemarin adalah sistem turnamen yang diselenggarakan secara online akibat pandemi Covid-19.

Moonton berkomitmen untuk terus menghadirkan turnamen-turnamen Mobile Legends demi mendukung kemajuan ekosistem esports di Indonesia. Tidak hanya itu, dari turnamen-turnamen yang berlangsung, diharapkan mampu membawa nama Indonesia diakui di ranah esports level dunia.

BACA JUGA: Patch Terbaru Mobile Legends Kedatangan Event untuk Request Hero Agar di-Revamp!

Gelaran MDL sendiri memang baru berlangsung 2 musim, dibandingkan MPL yang sudah berlangsung selama 6 musim. Meski demikian, MDL Season 2 sudah menarik minat beberapa sponsor, salah satunya Nimo TV.

Para sponsor pun mendapatkan keuntungan yang berbeda-beda, meliputi branding di website, studio, hingga muncul di dalam game saat turnamen berlangsung.

Moonton juga berharap dengan kehadiran MDL Season 2, maka akan muncul bintang baru eks-pemain MDL yang akan memperkuat tim-tim besar di MPL musim mendatang. Sukses di sini bukan hanya mampu bertahan, namun mereka dapat unjuk gigi, dan bersaing ketat dengan bintang-bintang MPL.

MDL mampu menjadi ajang pembuktian bagi roster-roster muda dan berbakat agar nantinya dapat berlaga di MPL. Seperti namanya, MDL hadir untuk ‘develop’ atau mengembangkan talenta-talenta baru.

Untuk angka penonton sendiri, memang MDL masih jauh dibandingkan MPL. Gelaran MPL tidak henti-hentinya memecahkan rekor jumlah penonton terbanyak dan menjadi turnamen esports terpopuler. Bahkan, gelaran MPL Invitational 4 Nations Cup juga mendapatkan panggung yang tinggi dengan menjadi turnamen esports terpopuler untuk bulan Juni dan Juli.

jadwal mdl season 2
Sumber: Moonton Indonesia

Meski demikian, MDL Season 2 yang baru berjalan hingga Week 2 masih memiliki potensi untuk menghibur komunitas gamers dan para pegiat esports di Indonesia.

Perubahan terbesar dari MDL dibandingkan musim lalu adalah jumlah tim yang bertanding. Sebelumnya, Season 1 membawa 12 tim yang bertanding, namun kini MDL Season 2 mengubah jajaran peserta menjadi 11 tim.

Untuk segi pertandingan, baik MDL dan MPL sama-sama mengadaptasi sistem turnamen online karena pandemi Covid-19 yang belum kunjung usai.

Mampukah gelaran MDL Season 2 kembali menghadirkan kejutan dan keseruan seperti kemenangan RRQ Sena atas EVOS Esports di El Clasico Week 1? Atau, akan ada kekuatan baru yang mendominasi dan mampu memanjat puncak klasemen?

Terus saksikan pertandingan MDL Season 2 minggu depan pada tanggal 31 Agustus – 2 September 2020 mendatang.

Tonton dan jadilah saksi keseruan MDL Season 2 dengan mengikuti media sosial serta channel MDL Indonesia, jangan sampai ketinggalan live stream eksklusif MDL!

Tags: Esports Mobile Legendsmdl season 2moonton indonesiampl season 6
Previous Post

Twit War Lucu Antara Team Secret vs OG, Siapa yang Menang?

Next Post

Resmi! Persija Umumkan Kehadiran Tim Esports

Yubian "Arnheim" Asfar

Yubian "Arnheim" Asfar

Professional Content Writer. Esports for News and Life. Rise with Words. Seeking the proper way to enjoy words in writing. Chelsea FC fans, Virtus.pro fans and Tofu-Tempeh Eater. For business inquiries: yubianasfar@yahoo.com

Related Posts

rekt hero pool
Mobile Legends

Analis EVOS Bantah Hero Pool Rekt Terbatas di MPL Season 7

2 hours ago
Sumber: Infinix
Mobile Legends

Kolaborasi Infinix – Mobile Legends, Siap Hadirkan Smartphone Gaming Terbaik!

2 hours ago
drian rrq ae
Mobile Legends

RRQ vs AE di Week 7 MPL Season 7, Drian Ingin Tim Ini Menang

5 hours ago
Next Post
Sumber: Esports.id

Resmi! Persija Umumkan Kehadiran Tim Esports

Perkenalkan, Inilah RYO, Sang Maskot RRQ!

Sumber: Red Bull

Red Bull M.E.O Season 3 Hadir dengan Pertandingkan Game Mobile!

Discussion about this post

  • Trending
  • Comments
  • Latest
RRQ Vyn Psychoo

Vyn Beberkan Alasan RRQ Rekrut Psychoo dari ONIC

April 6, 2021
ahmad mpl

Ahmad Ingin Lawan Tim Ini Jika Masuk Final MPL Season 7

April 7, 2021
Vyn Skylar MPL Season 7

Vyn Sebut Faktor Kekalahan Game 2 Melawan Aura di Week 6 MPL Season 7

April 4, 2021
Watt EVOS MPL Season 7

EVOS Respek Ban Bane di Week 6 MPL Season 7, Ini Komentar Watt

April 3, 2021
rekt hero pool

Analis EVOS Bantah Hero Pool Rekt Terbatas di MPL Season 7

April 10, 2021
Sumber: Infinix

Kolaborasi Infinix – Mobile Legends, Siap Hadirkan Smartphone Gaming Terbaik!

April 10, 2021
drian rrq ae

RRQ vs AE di Week 7 MPL Season 7, Drian Ingin Tim Ini Menang

April 10, 2021
Red Bull M.E.O

Red Bull Tunjukan Eksistensi Lewat M.E.O Season 3 World Final

April 10, 2021
 

RevivalTV - One Stop Esports Solution.
Media & Broadcasting company established in 2016 from Indonesia.

  • Home
  • About
  • Contact Us

© 2019 RevivalTV - One Stop Esports Solution.

No Result
View All Result
  • Home
  • Beta
  • Featured
  • News
  • Games
    • Dota 2
    • League Of Legends
    • Mobile Legends
    • PUBG
    • VALORANT
  • Profile
  • Opini
  • Wiki

© 2019 RevivalTV - One Stop Esports Solution.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In